wrap2'>

#

Rabu, 07 Desember 2011

cara membaca calender economic FX Market -(Trading With News)-

Tujuan
Dalam artikel ini diharapkan Anda dapat mengenal kategori berita-berita apa saja yang mempengaruhi nilai mata uang suatu Negara. Negara mana saja, tentunya negara-negara yang mata uang kita tradingkan dalam Forex trading. Misal USD untuk negara Amerika. AUD untuk negara Australia, EUR untuk negara Uni Eropa, GBP untuk negara Inggris, CAD untuk negara Kanada, JPY untuk negara Jepang, CHF untuk negara Swiss dan NZD untuk negara Selandia Baru. Selain itu, Anda juga harus mengetahui kapan berita itu muncul. Dapat disimpulkan Anda harus mengetahui :

1. Pasangan mata uang apa yang Anda tradingkan.Misal bertrading dengan GBP/USD maka Anda harus mengetahui berita penting apa saja untuk GBP(Inggris) dan USD(Amerika). Misal pada pukul 16.30 WIB muncul berita CPI(Consumer Price Index) bulanan atau CPI m/m lalu pada jam 19.30 WIB muncul Trade BalanceAmerika. Nah, kita memaksimalkan trading kita dengan masuk pada pukul 16.30 WIB untuk CPI m/m Inggris dan pada pukul 19.30 WIB malamnya untuk bertrading berdasar News Trade Balance Amerika.   
2. Jam Berita tersebut. Pada contoh diatas kita harus mengetahui jam berita tersebut muncul. Misal jam 16.30 untuk untuk CPI m/m dan jam 19.30 WIB.
3. Sumber berita tersebut. Sumbernya harus benar dan valid seperti dari Fxstreet.com atau Forexfactory.com.
4. Forecasting dan Ramalan. Setelah mengetahui ada berita CPI m/m itu kita dapat membuat ramalan apakah CPI tersebut bisa membuat GBP melemah atau menguat.
Dalam bertrading Forex kita kenal ada sejumlah pairmata uang seperti GBP/USD, EUR/USD, AUD/USD, dll. Pasangan(pair) mata uang tersebut mewakili dua mata uang dua buah negara seperti misalnya AUD/USD maka yang kita perdagangkan adalah mata uang Ausi(AUD) dan Ameriika(USD). Dalam bertrading AUD/USD kita juga harus mempertimbangkan dan melihat berita-berita apa saja yang mempengaruhi negara Ausi dan Amerika sehingga membuat harga AUD/USD menjadi naik atau turun.
Intinya kita harus mempelajari berita Fundamental apa saja yang mempengaruhi Ausi dan Amerika. Berita-berita tersebut dapat berupa berita ekonomi, politik, keamanan dikedua negara itu yang dapat membuat mata uangnya mengalami pergerakan. Kali ini kita membahas tentang pengaruh berita pada perkembangan harga pair mata uang. Kita akan membahas sejumlah berita fundamental yang sifatnya sangat kuat pengaruhnya terhadap mata uang didunia.
Data Pertumbuhan Ekonomi
Dalam data ini termasuk didalamnya adalah GDP dan GDP Deflator.
GDP(Gross Domestic Product) adalah sebuah indikator yang mengukur nilai kesluruhan barang jasa yang dihasilkan suatu Negara.  GDP terdiri dari 4 komponen utama yaitu: tingkat konsumsi, investasi, pembelian-pembelian oleh pemerintah, dan total bersih ekspor.
Sedangkan GDP Deflator adalah adalah sebuah indikator ekonomiyang menghitung nilai inflasidari semua aktifitas ekonomi dalam satu tahun. Di Amerika, nilai GDP Deflator sering dianggap lebih penting mencerminkan nilai GDP yang sesungguhnya. Sifat berita ini juga berbanding lurus dengan mata uang negara bersangkutan. Misal jika GDP Deflator Amerika naik maka nilai mata uang USD akan mengalami kenaikan.
Jadi dengan penjelasan diatas dapat diketahui faktor-faktor yang kuat mempengaruhi GDP :
1. Tingkat Konsumsi. Indikator yang terkait : Consumer Spending.
2. Jumlah Investasi di negara tersebut.
3. Pengeluaran Pemerintah berupa pembelian barang dan jasa yang dibutuhkan.
4. Selisih nilai Ekspor dengan impor. Indikator terkait adalah Trade Balance.
Neraca perdagangan atau disebut juga Trade Balance juga sering menjadi fokus investor untuk mengetahui Pertumbuhan Ekonomi disuatu negara. Cara meramalkan berita ini juga sama seperti memrediksikan hasil GDP.
Yang juga mempengaruhi GDP :
1. Data tenaga kerja : Non Farm Payroll, Unemployment Rate, Claims,Claimant Count Change yang mempengaruhi Tingkat Konsumsi. Jika gaji atau upah yang diterima tinggi maka konsumsi juga tinggi karena dipastikan sebagian upah juga dihabiskan untuk konsumsi. Selain itu konsumsi juga terkait dengan sektor ritel (Retail Sales), konsumsi pembelian rumah yaitu Housing Start, Mortgage Approval, lalu juga sektor manufaktur seperti Manufacturing Production & Industrial Production.
2. Data Modal Asing : TIC Net Long-Term Transactions yang mempengaruhi investasi disuatu negara.
3. Pengeluaran pemerintah juga terkait dengan kenaikan harga barang dan jasa yaitu inflasi  yang lebih dikenal dengan CPI & PPI.
Data Suvey
Seringkali survey terhadap sejumlah kalangan dapat mempengaruhi sentimen pasar terhadap mata uang yang bersangkutan. Termasuk didalamnya adalah Consumer Confidence, Consumer Sentiment, Consumer Confidence Index, PMI, Ivey, Manufacturing & Service PMI, Chicago PMI, IFO Survey, German ZEW Economic Sentiment, dll. Intinya saat sentimen terhadap bisnis, perekonomian, manufaktur menurun, market biasanya akan bereaksi negatif terhadap mata uang negara itu. Misal jika Consumenr Confidence Swiss turun maka nilai mata uang CHF seketika itu juga akan terkoreksi turun nilainya. Tentu saja dengan asumsi bahwa pasar menganggap suatu berita data survey dianggap penting.
Data Inflasi
Yang terkait dengan berita ini adalah CPI dan PPI.
Consumer Price Index (CPI) adalah indikator yang mengukur tingkat kenaikan barang dan jasa yang dikenakan kepada konsumen. Kenaikan harga barang dan jasa pada akhirnya akan meningkatkan inflasi yang pada akhirnya biasanya harus diimbangi dengan menaikkan suku bunga. Kenaikan suku bunga dapat memperkuat mata uang negara yang bersangkutan.
PPI(Product Price Index) adalah suatu indikator ekonomi yang menghitung tingkat inflasi dari barang-barang yang dibeli oleh produsen atau perusahaan manufaktur(pengolah barang). Jika tingkat inflasi barang dan jasa yang dibeli oleh produsen naik, maka nantinya produsen juga akan menaikan harga barang dan jasa untuk menutup kenaikan harga bahan baku yang telah dibeli. Jika harga barang dan jasa naik maka itulah sebagai awal mula pemicu inflasi dan pemerintah bersama bank sentralakan mencoba menaikan tingkat suku bunga.
Biasanya trader dan investor juga memperhatikan nilai inti dari CPI & PPI yaitu Core CPI & Core PPI. Core CPI didapat dari nilai CPI dikurangi dengan komponen makanan segar. Nilai makanan segar dinilai membuat trend inflasi CPI menjadi sering berubah-ubah nilainya. Core PPI adalah sebuah indikator yang menghitung dari nilai PPI yang stabil nilainya. Nilainya didapat dari nilai PPI dikurangi dengan komponen makanan dan energi. Perilaku harga terhadap data inflasi atau dikenal dengan CPI dan PPI adalah sama seperti GDP yaitu jika inflasi(CPI & PPI) naik maka nilai mata uang negara yang bersangkutan akan mengalami kenaikan. Hal ini disebabkan karena pasar bereaksi dengan alasan bank sentral negara yang bersangkutan akan menaikan tingkat suku bunga. Kita akan membahas tingkat suku bunga dan pengaruhnya sebentar lagi.
Suku Bunga
Setiap pengumuman tingkat suku bunga market akan selalu menunggu berita tersebut. Jika suku bunga disuatu negara naik maka asumsi yang ada adalah banyak orang yang mengganti cadangan mata uangnya dengan mata uang negara yang menaikan tingkat suku bunga. Oleh sebab itu maka nilai mata uang negara tersebut akan mengalami kenaikan.
Data Tenaga Kerja
Tenaga kerja dapat menyebabkan nilai mata uang suatu negara mengalami kenaikan atau penurunan.  Termasuk dalam kategori ini adalah perubahan jumlah tenaga kerja, data pengangguran, data pembayaran upah bulanan. Nama yang lebih dikenal adalah Employment Change, Nonfarm Employment Change(Non Farm Payroll), Nonfarm Productivity, Unit Labor Costs,Labor Cost Index, dan nama lain yang akan muncul nanti.
Yang paling kuat dan pergerakaan harga yang cepat adalah Non Farm Payroll.  Non Farm Payroll adalah jumlah tenaga kerja baru dari sektor non pertanian yang bekerja baik full-time maupun part-time yang mendapat upah/gaji resmi dari lebih dari 500 perusahaan swasta maupun publik. Jika sektor tenaga kerja naik maka pasar memprediksikan nilai pertumbuhan ekonomi negara itu akan mengalami pertumbuhan.
Selain itu data pengangguran juga dapat mempengaruhi harga yaitu Unemployment Rate, Unemployment Change, dan Unemployment Claims. Anda dapat melihat pejelasan dari berita Fundamental pada web Belajarforex pada Analisa Fundamental. Inti dari data pengangguran ini adalah selalu negatif bagi mata uang jika nilainya naik bila dibandingkan dari waktu ke waktu. Contoh jika nilai Unemployment Rate Ausi naik maka nilai mata uang AUD cenderung melemah.
Jika munculnya bersamaan misalnya jika Non Farm Payroll & Unemployment Rate Amerika muncul bersamaan maka Anda dapat memilih berita yang pengaruhnya lebih kuat yaitu Non Farm Payroll. Memang terkadang membingungkan menghadapi dua berita Fundamental sekaligus. Anda harus membuat sebuah skala prioritas mana berita yang pengaruhnya lebih kuat dari pada berita yang lain. Misal : Non Farm Payroll lebih penting daripada Unemployment Rate, Service PMI lebih berpengaruh daripada Manufacturing PMI. Penentuan ini berdasar pengalaman. Jika Anda tidak merasa yakin atau ragu maka sebaiknya jangan bertrading di mata uang yang mempunyai dua buah berita Fundamental sekaligus pada jam yang sama, apalagi jika keduanya bertolak belakang yaitu yang satu mengatakan mata uang akan turun dan yang satu mengatakan akan segera naik.
Data perumahan
Berita ini muncul dan dianggap penting sejak krisis kredit perumahan muncul pertama kali di Amerika. Berita yang termasuk didalamnya adalah Housing Start, Building Permits, Buliding Approval, House Price Index, Mortgage Approvals,National Home Price Index, New Home Sales. Jika ada berita lain yang namanya baru dan berhubungan dengan sektor perumahan maka Anda dapat menambahkan daftar ini kembali. Pengaruhnya terhadap mata uang adalah berbanding lurus dimana jika sektor perumahan meningkat maka nilai mata uang negara yang bersangkutan akan naik.
Sumber
Dalam bertrading sehari-hari, Anda harus menemukan website aktif dan update untuk mendapatkan informasi berita-berita Fundamental negara yang mata uangnya ditradijngkan di pasar Forex. Kami rekomendasikan agar Anda membuka web Fxstreet.com lalu memilih bagian tengah Web yang terdapat potongan berita Fundamental hari ini. Anda dapat klik View Economic Calendar. Atau Anda dapat klik link sbb :
http://www.fxstreet.com/fundamental/economic-calendar/
Tampilannya adalah sbb :
fx-street.jpg
Untuk informasi mengenai tanda seru 1 hingga 3. warna dan symbol lainnya  adalah sbb :
fxstreet2.jpg
Keterangan lainnya adalah :
Date        : Tanggal waktu server Web
(GMT)   : Waktu berdasar jam GMT. Agar sama dengan jam WIB, kita perlu tambahkan 7 jam.
Country  : Nama Negara yang mengeluarkan berita tersebut.
Events    : Nama berita yang dikeluarkan.
Actual  : Nilai actual atau yang dirilis pada waktu berita tersebut yang dikeluarkan.
Cons      : Consensus atau Forecast :  Prediksi pasar atau ahli ekonomi terhadap nilai actual yang akan dikeluarkan.
Previous : Nilai pada periode sebelumnya misal m/m berarti berita tersebut dirilis bulanan. Jika dikelurkan awal Agustus maka data yang akan dikeluarkan terkait dengan data bulan Juli dan nilai Previous adalah data bulan Juni.
y/y : year/year : data diperbandingkan secara tahunan.
q/q : quarter/quarter : data diperbandingkan per tiga bulan.
Perhatian kita sehari-hari dalam bertrading adalah pada berita dengan tanda seru 2 (rata-rata : dapat menghasilkan 20 – 40 poin pergerakan harga) dan berita dengan tanda seru 3 (high impact : pengaruh kuat dan dapat menghasilkan 30 – 70 poin pergerakan harga). Berita dengan satu tanda seru tidak perlu dijadikan acuan pembukaan harga.
Untuk jam yang ada di web adalah jam berdasar standar GMT dimana agar sama dengan WIB, Anda dapat menambahkan 7 jam. Misal pidato Bapak Trichet pada tanggal 7 Agustus mempunyai tiga buah tanda seru, waktu yang ditunjukan adalah pada jam 12.30 WIB. Maka waktu yang ditunjukan pada WIB adalah jam 19.30 WIB (12.30 + 7 jam).
Penerapan
Misal kita menghadapi sebuah berita Fundamental untuk mata uang Euro. Misal kita bertrading berdasarkan News pada yanggal 8 Agustus 2008 untuk mata uang dollar Kanada (CAD). Pair mata uang terkait adalah USD/CAD. Memang ada pair mata uang lain selain USD/CAD misal GBP/CAD atau yang lainnya, tetapi saya cenderung menggunakan USD/CAD yang telah dikenal dengan baik pergerakannya dan cukup sensitive terhadap berita Fundamental. Di web tertulis jam 11.00 maka pada jam kita adalah jam 18.00 WIB. Ada dua buah berita untuk CAD pada jam 18.00 WIB. Saya cenderung lebih memperhatikan berita Net Change in Employment (Jul) dari pada Unemployment Rate (Jul) karena data yang pertama sifatnya lebih kuat dari data kedua berdasar pengalaman.
Diasumsikan kita hanya membahas Net Change in Employment (Jul) atau nama lainnya adalah Employment Change. Pertama-tama kita harus mengetahui apakah definisi dari Employment Change itu. Employment Change adalah sebuah indikator yang menghitung jumlah lapangan kerja yang tercipta disuatu negara pada bulan lalu. Nah, pengaruh berita ini juga berbanding lurus terhadap mata uang. Jika Employment Change disuatu Negara  naik maka nilai mata uang Negara tersebut akan mengalami kenaikan. Maka jika Employment Change Kanada naik maka nilai mata uang CAD akan mengalami kenaikan.
Maka jika CAD naik maka nilai pair USD/CAD akan turun demikian sebaliknya. Sekarang bagaimana jika nilai CAD yang melemah ? Maka dapat dipastikan nilai USD/CAD akan naik.
Pada bulan Juni 2008 lalu nilai Employment Change Kanada adalah -5K(kilo). 1 kilo setara dengan 1000 satuan. Maka pada bulan Juni lalu ada 5000 lapangan kerja yang tutup. Diprediksikan nilai pada bulan Juli 2008 data lapangan kerja yang tercipta mencapai 5K(5000). Maka diprediksikan nilai mata uang CAD akan menguat. Ada beberapa cara untuk mendapatkan keuntungan dalam bertrading berita Fundamental :
1. Pasang Order,  2 - 5 menit sebelum berita dikeluarkan. Jadi Anda dapat order harga  pada pukul 17.55 atau pada 17.58 WIB. Misal USD/CAD saat ini berada pada harga 1.0630. Maka Anda dapat memasang pending order One Cancel Order dengan maksud memasang order Buy atau Sell sekaligus. Jika salah satu tersentuh maka yang satu akan dibatalkan oleh system. Ok, kita buat scenario perangkap sbb :
Jika nilai actual diatas prediksi pasar maka harga USD/CAD akan turun dan jika nilai actual dibawah prediksi pasar maka harga USD/CAD akan naik
Kita buat basis Buy diatas (Buy Stop) dan Sell dibawah harga running(Sell Stop) sebesar 20 poin.
Maka pada One Cancel Orders kita pilih Product USD/CAD, pilih Expiry : End of Days (kita mau order ini hanya berlaku untuk satu momen berita ini saja).
Kolom pertama : Buy basis Stop,  Rate di 1.0650.
Kolom pertama : Sell basis Stop,  Rate di 1.0610.
Dengan bentuk seperti ini kita dapat mendapatkan keuntungan apapun berita yang terjadi dan nilai actual dari berita tersebut.
2. Pending Order dengan Trailing Stop. Ini cara aman untuk membuat order diatas (untuk Buy) dan dibawah (untuk Sell) harga running saat ini. Andai betul nilai actual akan positif yaitu diatas nilai 5K maka Anda dapat membuka order New pada Trailing Stop Sell USD/CAD di 1.0610 dengan Trailing Stop di 20 poin. Trailing ini dapat membatasi kerugian Anda. Jika betul order Sell di 1.06100 terbuka maka Stop Loss akan terpasang di 1.0630. Anda harga berbalik harga naik ke 1.0630 maka posisi kita tereksekusi dan loss sebesar 20 poin. Tetapi jika harga turun ke 1.0550 maka Stop Loss akan terpasang di 1.0570. Dan jika harga kembali naik ke 1.0570 maka posisi Anda akan tertutup dan untung sebesar 40 poin (1.6010 – 1.0570).
3. Pending Order dengan memasang Stop Loss dan Limit. Maka order yang buat adalah If Then Oco. Kita masukan Sell Stop di 1.0610. Kolom pertama untuk Limit kita masukan di Buy Limit di 1.0550 (target untung 60 poin) dan kolom kedua kita masukan di Buy Stop di 1.0630 (target rugi 20 poin).
Saya rasa itu adalah pilihan terbaik dalam menghadapi berita Fundamental sehari-hari. Saat artikel ini dikeluarkan nilai aktual mencapai Employment Kanada mencapai-55.2K atau sangat jauh dari prediksi pasar yang sebesar 5.0K. Nilai USD/CAD melonjak ke 1.0675 lalu koreksi turun secara pelan ke 1.0650 menuju ke bawah karena data pengangguran (Unemployment Rate) Kanada yang sebesar 6.1% atau lebih rendah dari prediksi banyak kalangan yang sebesar 6.1%. Jadi memang opsi 2 atau 3 dapat Anda pilih untuk antisipasi kerugian yang besar akibat berita Fundamental. 
chart-trade-at-news.



Semoga bermanfaat....
salam profit

0 komentar:

Posting Komentar

 
KOMUNITAS FOREX MALANG | INVESTASI FOREX FIX PROFIT 4% | PELATIHAN FOREX